Nikmati Daging Sapi dengan Aman tanpa Takut Kolesterol, Berikut Tipsnya

- 18 Juni 2024, 11:22 WIB
Ilustrasi daging sapi.
Ilustrasi daging sapi. /Freepik

PADANG RAYA NEWS - Daging sapi merupakan sumber protein yang kaya dan digemari banyak orang. Namun, bagi mereka yang memiliki kolesterol tinggi, konsumsi daging sapi perlu dilakukan dengan bijak. Kandungan lemak jenuh dalam daging sapi dapat meningkatkan kadar kolesterol jahat (LDL) dalam darah, sehingga berakibat pada risiko penyakit jantung.

Meskipun demikian, bukan berarti Anda harus menghindari daging sapi sepenuhnya. Berikut beberapa tips untuk menghilangkan kolesterol dalam daging sapi dan menikmatinya dengan aman.

Baca Juga: Sholat di Tengah Reruntuhan Bangunan dan Tidak Ada Daging Kurban, Kepiluan Idul Adha Warga Gaza Saat Ini

Memilih Potongan Daging

Pertama anda tidak perlu takut akan kolesterol pada daging sapi karena anda bisa menghindari kolesterol pada daging dengan cara memilih potongan daging sapi yang rendah lemak.

Bagian daging pertama yang bisa dipilih yaitu Has dalam (tenderloin), Bagian ini memiliki kandungan lemak paling sedikit, sekitar 3 gram per 100 gram daging. Selain tenderloin, anda juga bisa memilih Sirloin, meskipun lemaknya sedikit lebih banyak daripada has dalam, namun masih tergolong rendah dengan 5 gram per 100 gram daging.

Bagian lain daging sapi yang bisa dipilih yaitu bagian bahu (shoulder) dimana potongan ini memiliki tekstur lebih keras, namun mengandung lemak yang lebih rendah dibandingkan bagian lain.

Sementara itu, untuk menghindari kolesterol pada daging, hindari potongan daging berlemak seperti sapi giling karena biasanya mengandung banyak lemak, pilihlah sapi giling dengan label "ekstra lean" atau "low-fat".

Selanjutnya, hindari Iga sapi dimana lemaknya berlimpah, sebaiknya hindari atau konsumsi dengan sangat moderat. Terakhir, hindari Brisket atau potongan berlemak yang berasal dari dada sapi.

Baca Juga: Rendang, Olahan Favorit dari Daging Kurban di Minangkabau, Berikut Resep dan Cara Memasaknya

Halaman:

Editor: Fauzaki Aulia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah