Ketua PW GP Ansor Sumbar Himbau Setiap PC GP Ansor Se -Sumbar Sosialisasikan Larang Judi Online

- 27 Juni 2024, 17:10 WIB
Ketua PW GP Ansor Sumbar Rahmat Tk Sulaiman
Ketua PW GP Ansor Sumbar Rahmat Tk Sulaiman /Padangrayanews.com/

Padangraya--Hiruk pikuk dunia perjudian online menjadi perhatian khusus bagi Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Ansor Sumatera Barat. Ketua PW GP Ansor Sumatera Barat Rahmat Tk Sulaiman, menghimbau kepada seluruh pengurus di setiap tingkatan sampai ke ranting untuk berpartisipasi aktif mensosialisasikan larangan perjudian online.

Baca Juga: Apresiasi Ibadah Haji 2024 Berjalan Sukses, Tokoh Muda Ini Sebut Timwas DPR RI Sangat Politis

"Selaku kader terbaik pemuda dalam membangun peradaban bangsa, mari kita mencegah dan menghindari perjudian daring yang sangat merugikan masa depan anak muda. Saya menekankan jika ada kader yang terlibat dalam perjudian daring, maka akan ditindak sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku, ada sanksi tegas," terangnya pada hari Rabu (27/06/2024)

Baca Juga: Kader Terbaik GP Ansor Sumut Dilantik Menjadi Ketua Baznas Karo

Menurut Rahmat, PW GP Ansor Sumbar akan membuat Satuan Tugas Pemberantasan Perjudian Daring. Menimbang dan menindaklanjuti hasil rapat koordinasi bersama PW GP Ansor Sumbar dalam rangka upaya pencegahan perjudian daring yang telah meresahkan masyarakat dan merugikan generasi bangsa," terang Dosen Pasca Sarjana Universitas Taman Siswa Padang.

Kepada seluruh Pimpinan Cabang Se Sumatera Barat untuk mensosialisasikan tentang larang judi online dan membuat satuan tugas (Satgas), Rahmat meminta agar melakukan sosialisasi upaya pecegahan perjudian daring atau online di wilayah tugas masing-masing.

Baca Juga: GP Ansor Sumbar Berikan Apresiasi Pelayanan Haji 2024 Berkat Inovasi Kepemimpinan Gus Men

"Seluruh PC GP Ansor Se Sumatera Barat agar membantu melakukan sosialisasi upaya pecegahan perjudian daring di lingkungan masyarakatnya sesuai dengan tugas dan fungsinya," pungkasnya

Editor: Fadhlur Rahman Ahsas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah