Pasca Putusan MK, Berikut Calon Terpilih yang Terdampak Sebagai Pemenang Pileg DPD 2024 Sumbar

10 Juni 2024, 22:49 WIB
Cerint Iraloza, Emma Yohana, Jelita Donal dan Muslim M Yatim (kiri-kanan) /Padang Raya News/Kolase/Istimewa

PADANG RAYA NEWS - Mahkamah Konstitusi (MK) memerintahkan KPU melakukan Pemungutan Suara Ulang (PSU) DPD Sumatera Barat dengan mengikut sertakan Irman Gusman. Keputusan terjadi setelah MK mengabulkan permohonan Irman Gusman terkait pencoretan namanya dalam Daftar Calon Tetap (DCT) anggota DPD RI.

Itu artinya, MK membatalkan Keputusan KPU Nomor 360 tahun 2024 sepanjang berkenaan dengan perolehan suara calon anggota DPD Provinsi Sumatera Barat, oleh karenanya menurut MK tidak ada lagi hasil perolehan suara pemilu calon anggota DPD Provinsi Sumatera Barat yang dapat dijadikan dasar untuk menetapkan calon terpilih anggota DPD Sumatera Barat.

Baca Juga: MK Perintahkan KPU Gelar PSU DPD Sumatera Barat, Irman Gusman Ikut Berlaga

Diketahui, Keputusan PSU tersebut tertuang dalam putusan MK nomor 03-03/PHPU.DPD-XXII/2024 yang dibacakan Ketua MK Suhartoyo pada Senin, 10 Juni 2024.

"Mengabulkan permohonan pemohon untuk seluruhnya. Menyatakan hasil perolehan suara calon anggota Dewan Perwakilan Daerah Provinsi Sumatera Barat harus dilakukan pemungutan suara ulang," ucapnya.

Sebelumnya, KPU telah menetapkan Anggota DPD terpilih Sumatera Barat melalui Keputusan KPU Nomor 360 Tahun 2024 tentang perolehan suara pemilu 2024, salah satunya perolehan suara DPD RI Dapil Sumatera Barat. Didalam keputusan KPU tersebut, terpilih lah 4 suara terbanyak sebagai senator dari Sumatera Barat.

Pasca putusan MK tentang PSU tersebut keluar, keempat senator yang terpilih tersebut akan terdampak sebagai pemenang pileg DPD RI 2024 dari Sumbar. Mereka harus bertarung kembali pada PSU yang meliputi 17 ribu lebih TPS se-Sumbar.

Baca Juga: Anies Baswedan Tersanjung Didukung PDIP Maju Pilkada Jakarta, Nilai Karena Dampak Kepemimpinannya Dulu

Siapa sajakah mereka ? Berikut padangraya.pikiran-rakyat.com rangkum:

1. Cerint Iralloza Tasya

Cerint Iraloza Tasya Padang Raya News/Istimewa

Perempuan kelahiran Kota Padang, 16 Oktober 2000 silam tersebut merupakan suara terbanyak pertama DPD RI Sumatera Barat pada Pemungutan Suara 14 Februari 2024 kemaren.

Alumni Fakultas Kedokteran Universitas Baiturrahmah pada pileg kemaren memiliki pergerakan yang cukup baik dalam hal kampanye salah satunya baliho-balihonya yang menyasar sampai ke seluruh wilayah Sumatera Barat. Pergerakan tersebut membuahkan hasil ketika perhitungan ia mendapatkan suara terbanyak.

Suara yang diperoleh Cerint Iralloza Tasya pada pemungkas suara 14 Februari kemaren adalah 489.942 suara.

Baca Juga: Gerindra Tetapkan 4 Kandidat untuk Pilgub Sumbar, Ada Nama Epyardi Asda Hingga Raihan Ariatama

2. Emma Yohana

Emma Yohana Padang Raya News/Istimewa

Emma Yohana merupakan petahana DPD RI pada pemilihan legislatif 14 Februari 2024 lalu. Ia menjabat sebagai anggota DPD RI selama 3 periode semenjak tahun 2009 silam.

Pada tahun 2009 silam, ia merupakan pengumpul suara terbanyak kedua setelah Irman Gusman. Ketika itu ia memperoleh suara sebanyak 203.587 suara, sementara Irman Gusman memperoleh suara sebanyak 293.070 suara.

Pada pemungutan suara 14 Februari 2024 kemaren, istri dari Ketua DPW Partai Persatuan Pembangunan Sumbar, Hariadi tersebut memperoleh suara terbanyak kedua dengan perolehan 377.605 suara.

Baca Juga: Pengamat: Raihan Ariatama adalah Solusi untuk Sumatera Barat yang lebih Maju

3. Jelita Donal

Jelita Donal Padang Raya News/Istimewa

Jelita Donal, ustad kondang yang aktif dalam pergerakan dakwah tersebut merupakan peraih suara terbanyak ketiga pada pemungutan suara 14 Februari 2024 kemaren.

Pada pemungutan suara 14 Februari 2024 kemaren, alumni Universitas Al-Azhar tahun 2001 silam tersebut memperoleh suara sebanyak 308.986 suara.

Baca Juga: Perkembangan Indeks Pembangunan Manusia di Sumatera Barat pada tahun 2023

4. Muslim M. Yatim

Muslim M. Yatim Padang Raya News/Istimewa

Sama seperti Emma Yohana, Muslim M. Yatim juga merupakan petahana DPD RI pada pemilihan legislatif 14 Februari 2024 kemaren. Pada pileg tersebut ia merupakan peraih suara terbanyak keempat calon anggota DPD RI.

Sebelum di DPD RI, ia pernah menjabat tiga periode di DPRD Sumbar sejak 2004 sampai 2019. Berkat pengalamannya tersebut, membuat alumni Universitas Raja Saud di Riyad Arab Saudi tetap memperoleh suara yang cukup banyak pada pileg 2024 kemaren.

Diketahui, pada pileg kemaren, mantan bendahara umum DPW PKS Sumbar periode 2015-2020 tersebut memperoleh suara sebanyak 275.203 suara.***

Editor: Fauzaki Aulia

Tags

Terkini

Terpopuler