Pesona Curug Pasir Kutu di Cianjur, Ada Shower Clambing hingga Camping Ground

- 11 Juni 2024, 15:59 WIB
Curug Pasir Kutu, Desa Ciguha, Kecamatan Sukanagara, Kabupaten Cianjur (Foto: dok. pribadi)
Curug Pasir Kutu, Desa Ciguha, Kecamatan Sukanagara, Kabupaten Cianjur (Foto: dok. pribadi) /

Padangrayanews.com, Cianjur - Keberadaan pariwisata menjadi potensi yang menjanjikan hampir di setiap daerah di Indonesia. Begitupun sama halnya dengan keberadaan berbagai potensi objek pariwisata di Kabupaten Cianjur yang kian hari kin bermunculan.

Kendatipun demikian masih didominasi oleh potensi sumber daya alam di setiap desanya, terkhusus yang ada di bagian selatan Kabupaten Cianjur, seperti banyaknya aliran curug yang dijadikan objek wisata oleh pemangku kebijakan setempat.

Seperti halnya keberadaan Curug Citambur yang sempat viral di media sosial beberapa waktu ke belakang. Tidak jauh dari curug tersebut, ada satu objek wisata yang menyimpan berbagai pesona keindahanya. Warga lokal sering menyebutnya Curug Pasir Kutu yang berada di Desa Ciguha, Kecamatan Sukanagara, Kabupaten Cianjur.

Kehadiran Curug Pasir Kutu tidak terlepas dari berbagai proses pembinaan yang melibatkan multi sektor, baik warga lokal yang tergabung dalam kelembagaan Pokdariws, Pemerintah Desa Ciguha, Pemerintah Kabupaten, dan Patriot Desa sebagai Fasilitator pendampingan pemberdayaan masyarakat Desa.

Pengurus Pokdarwis bersama Kepala Desa Ciguha (Foto: dok. pribadi)
Pengurus Pokdarwis bersama Kepala Desa Ciguha (Foto: dok. pribadi)

Salah satu fungsinya adalah menggali berbagai potensi desa. Dalam perjalanannya Patriot Desa Ciguha berupaya untuk penggalian potensi, pengorganisasian kelembagaan, peningkatan kapasitas, melebarkan relasi dan jaringan serta meningkatkan branding promosi marketing pariwisata.

Atraksi wisata Curug Pasir Kutu yang sudah berjalan antara lain Shower Clambing dan Camping Ground. Lebih dari itu curug ini menyimpan berbagai potensi yang dapat dikembangkan menjadi atraksi wisata yang lebih kompleks, seperti River Tubing, Traking, dan lain-lain. Selain daripada itu dapat membuka peluang usaha untuk warga sekitar seperti membuka warung, dan menyediakan Home Stay.

"Saya berharap, Curug Pasir Kutu menjadi tempat yang nyaman untuk berwisata bersama keluarga, dan dapat merasakan pengalaman yang menyenangkan dengan mencoba Shower Clambing yang telah kami sediakan,” kata Yusup Sopandi, Ketua POKDARWIS Desa Ciguha, Selasa (11/06/2024).

Sementara itu, Patriot Desa Ciguha, Darusalam Suhendrip menyampaikan bahwa Curug Pasir Kutu harus menjadi ruang inklusif ekonomi yang dapat membuka peluang bagi masyarakat sehingga kehadirannya dapat membawa keberkahan dan kebahagian.

Halaman:

Editor: Ruswan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah