Ademola Lookman, Winger Atalanta Penghancur Rekor Unbeaten Leverkusen, Berikut Profilnya

- 23 Mei 2024, 13:56 WIB
Ademola Lookman, pemain Atalanta yang mencetak hattrick di final Liga Eropa.
Ademola Lookman, pemain Atalanta yang mencetak hattrick di final Liga Eropa. /Reuters/Paul Childs/REUTERS

PADANG RAYA NEWS - Ademola Lookman adalah salah satu sosok yang menghantarkan Atalanta meraih gelar Europa League. Dalam laga final melawan Bayern Leverkusen, ia berhasil mencetak hattrick. Hattrick tersebut merupakan hattrick perdananya dalam karir profesional sepakbola dan mengantarkan timnya meraih juara Europa League musim 2023-2023.

Selain mengantarkan gelar juara bagi Atalanta, hattrick tersebut juga menjadi penghancur unbeaten atau rekor tak terkalahkan Bayern Leverkusen musim ini. Bayern Leverkusen sebelumnya tidak terkalahkan dalam 51 pertandingan di semua kompetisi musim ini.

Baca Juga: Rekor Unbeaten Bayer Leverkusen Dipatahkan Atalanta, Impian Treble Winner Pupus

Profil Ademola Lookman

Ademola Lookman, Atalanta
Ademola Lookman, Atalanta Foto: @molalookman

Ademola Lookman lahir pada 20 Oktober 1997 di Wandsworth England dengan nama Ademola Olajade Alade Aylola Lookman. Ia lahir dari orang tua yang berasal dari Nigeria.

Musim ini, pemain berusia 26 tahun tersebut menjadi pemain kunci bagi Atalanta.

Baca Juga: Tampil Memukau, Atalanta Ingin Permanenkan Charles de Ketelaere dari AC Milan

Karir Ademola Lookman

Karir Ademola Lookman dimulai dari bergabung dengan akademi Charlton Athletic pada tahun 2024. Semusim di akademi ia tampil sangat memukau sehingga membuat ia di promosikan ke tim utama dan melakukan debut pada 3 November 2015. Gol pertama pada karir profesional di cetak ketika ketika Charlton melawan Brighton and Hove Albion pada 5 Desember 2015. Dalam laga tersebut Charlton kalah dengan skor 3-2.

Dua musim bersama Charlton Athletic, ia kemudian bergabung dengan Everton. Ia menandatangani kontrak 4,5 tahun pada 5 Januari 2017 dengan biaya 7,5 juta Poundsterling.

Halaman:

Editor: Fauzaki Aulia

Sumber: Wikipedia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah