Regenerasi Kepemimpinan, Musyawarah Daerah Badko HmI Sumbar Ke XI Resmi Dibuka

- 9 Juni 2024, 02:28 WIB
Foto bersama open ceremony Musda Badko HmI Sumbar
Foto bersama open ceremony Musda Badko HmI Sumbar /Padang Raya News /Istimewa

PADANG RAYA NEWS -- Badan Koordinasi Himpunan Mahasiswa Islam Sumatera Barat (Badko HMI Sumbar) secara resmi menggelar Musyawarah Daerah (Musda) Ke XI dengan tema “Kolaborasi HmI Sumatera Barat, HmI Untuk Indonesia” bertempat di Gedung Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Jl. Pramuka Raya, Kota Padang, Sabtu, (8/6/2024).

Berdasarkan pantauan, acara pembukaan kegiatan Musda ini dihadiri oleh Sekretaris MW KAHMI Sumbar Agustian Piliang, Wasekjen Eksternal PB HmI Muhammad Anton, Pengawas Musda Badko HmI Sumbar Yosi Andika Putra, Ketua Umum Badko HmI Sumbar Rustam Budiman, Ketum Kohati Badko HmI Sumbar Ghita Ramadayanti, Ketum Cabang selingkup Badko HmI Sumbar, ketum Kohati selingkup Badko HmI Sumbar dan delegasi peserta penuh dan peninjau dari Masing-masing cabang.

Dalam laporan panitia, Ketua Panitia Ridwan mengungkapkan bahwa dalam gelaran Musda Badko HMI Sumbar ini akan dilangsungkan di gedung DPDM, diikuti oleh seluruh delegasi HMI Cabang di Badko Sumbar. Tahapan demi tahapan musda sudah dijalankan sampai terlaksana open ceremony hari ini.

“Gelaran Musda Badko HmI Sumbar ke XI akan dilansungkan di Gedung DPDM jalan Pramuka Kota Padang, tahapan demi tahapan telah dilaksanakan hingga terselenggara open ceremony hari ini, ungkapnya, sabtu (9/6/2024).

Sementara itu, Ketua Umum Badko HMI Sumbar Rustam Budiman mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada seluruh pihak khususnya keluarga besar HMI dan MW KAHMI Sumbar yang selalu mendukung penuh kegiatan selama periodesasi kepemimpinannya di Badko HmI Sumbar.

“Kegiatan Musda yang diselenggarakan ini adalah sebuah agenda wajib yang harus dilaksanakan dalam setiap periodesasi kepengurusan, selain untuk evaluasi momen Musda juga menjadi ajang regenerasi kepemimpinan agar perkaderan di HmI Badko Sumbar terus berjalan,” tegasnya.

“Selain ajang evaluasi, Musda ini adalah proses dalam mencari sosok pemimpin baru diperiode kepengurusan Badko HMI Sumbar, Saya mewakili teman-teman pengurus mohon maaf atas segala kesalahan yang diperbuat selama mengemban amanah sebagai ketum Badko HmI Sumbar periode 2021 - 2023", tambahnya.

Sekretaris MW KAHMI Sumbar Agustian Piliang berpesan supaya Badko HmI Sumatera Barat kedepannya berkolaborasi dan sinergi, sesuai tema Musda ke XI "Kolaborasi HmI Sumatera Barat, HmI untuk Indonesia". Tema ini sangat berat maka kader-kader HmI Sumatera Barat harus mampu berbicara banyak di level Nasional.

"Badko HmI Sumbar harus banyak melakukan kolaborasi dalam rangka meningkatkan kompetensi kader. Tema Musda ke XI harus direalisasikan sehingga kader HmI Sumbar mampu berbicara banyak dan memiliki gagasan untuk Indonesia", jelasnya.

disamping itu, pihaknya berpesan kepada seluruh kader HmI Sumbar agar tetap menjalankan regenerasi kepemimpinan sesuai dengan waktunya, agar Kaderisasi terus berjalan.

Halaman:

Editor: Randra Afrizal Sandra


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah