Hadapi Transformasi Digital, Desa Cerdas Padang Pariaman Berikan Pelatihan Design Grafis

- 22 Mei 2024, 18:55 WIB
Foto Pelatihan Design Grafis yang di adakan oleh duta digital Kabupaten Padang Pariaman
Foto Pelatihan Design Grafis yang di adakan oleh duta digital Kabupaten Padang Pariaman /Yudi Hernandez/

Hadapi Transformasi Digital, Desa Cerdas Padang Pariaman Berikan Pelatihan Design Grafis

Padang pariaman, Padang Raya News-Desa Cerdas (Smart Village) adalah suatu program yg diprakarsai oleh Kementrian Desa PDTT RI dalam rangka mempersiapkan desa-desa di seluruh indonesia menghadapi perkembangan teknologi dan digitalisasi. Melalui Duta Digital Padang Pariaman Kemendes PDTT berikan pelatihan design di Nagari Sungai Asam Kecamatan 2x11 Enam Lingkung Kabupaten Padang Pariaman. 22 Mei 2024

Kegiatan yg di hadiri 35 orang pemuda ini dibuka oleh Wali Nagari Sungai Asam Nofri Hadi Putra yg juga di hadiri oleh Ketua Bamus Nagari Sungai Asam, Duta Digital Padang Pariaman Afrinaldi S.ST, Muhammad Arif selaku konten kreator dan Jeri selaku kader Digital Nagari Sungai Asam.

Nofri Dalam sambutannya menuturkan bahwa perkembangan teknologi zaman sekarang ini sangat cepat, maka kita perlu mempersiapkan diri dengan meningkatkan kapasitas diri berupa skill yang berhubungan dengan teknologi dan digital, serta beliau juga mengharapkan keseriusan peserta dalam mengikuti pelatihan yg di adakan ini.

Dalam sambutannya Duta Digital Padang Pariaman Arfinaldi, S.ST menyampaikan bahwa kegiatan pelatihan yg di dukung oleh Kemendes PDTT ini diharapkan dapat merubah maindseat serta memotifasi kita semua untuk selalu belajar dan meningkatkan skill- skill baru agar kita bisa bersaing kemudian hari. Yang paling penting adalah kesadaran dan kemauan, fasilitas dan wadahnya untuk belajar telah terbuka lebar, tinggal kita yg memilih.

Pengelola RKDD (Ruang Komunitas Digital Desa) Nagari Sungai Asam mendatangkan seorang konten kreator muda yg berasal dari universitas negeri padang. Pelatihan ini yang di moderatori oleh Jeri Herdianra selaku kader digital nagari sungai asam.

Editor: Yudi Hernandez


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah