Pesona Geopark Silokek di Sijunjung, Indah Mempesona!

- 22 Mei 2024, 15:20 WIB
/

Objek wisata Pasir Putih, ditepian sungai akan nampak terlihat pantai yang memiliki pasir yang biasanya kita temukan di tepi pantai yang ada di laut ataupun pulau, namun di Silokek ternyata juga kita temukan pasir putih di tepi Batang Kuantan nan elok dan indah, seperti pantai yang ada di pulau.

Bagi pengunjung yang hobby arung jeram dan panjat tebing, derasnya aliran Batang Kuantan yang mengalir sepanjang kenagarian Silokek dan terjalnya bebatuan bukitnya, para pengunjung bisa menguji adrenalin disini, karna sungai yang mengalir sepanjang 38 Km ini termasuk kedalam kategori kesulitan tingkat III.

Secara geologis, bebatuan di kawasan Geopark Ranah Minang Silokek berumur kurang lebih 359 juta tahun. Kehadiran Geopark Ranah Minang Silokek ini melengkapi dua Geopark yang lainnya yang sebelumnya sudah ada di Sumbar, yakni Geopark Ngarai Sianok di Kabupaten Agam dan Geopark Sawahlunto di Kota Sawahlunto.

Fasilitas yang disediakan cukup menunjang, sudah disediakan tempat untuk swafoto, mushola, dan juga toilet. Ada area parkir tersendiri juga sebelum memasuki areal Silokek lebih dalam. Beberapa gazebo untuk berteduh kala jalan-jalan. Buka hari Senin – Minggu buka dari pukul 07.00 – 18.00.

Kawasan wisata ini masih dalam pengembangan sehingga sampai Maret 2020 belum ada penetapan harga tiket masuknya.

Yang ada adalah paket wisata dengan beragam aktivitas dan harga. Lokasi ini sudah ditandai pada Google Maps untuk memudahkan pencarian lokasi.

Halaman:

Editor: Ruswan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah